Cara Mengetahui Jumlah Backlink Pada Blog Anda dengan Mudah

TAMBANGILMU.COM - Apakah kalian tahu apa itu backlink ?. Tentunya seorang Blogger harus tahu apa itu blacklink, karena ini adalah salah satu faktor penting untuk kemajuan blog kalian. Backlink merupakan sebuah script yang berisikan sebuah alamat (address) blog/website yang terpasang pada situs lain. Contoh dari blacklink adalah link dari blig si A ada di blog si B, dan sebaliknnya.


Jika kalian sudah mulai mendapatkan dan memperbanyak baclink, tentunya kalian akan penasaran ada berapa jumlah backlink yang terdapat pada blog. Untuk mengetahui jumlah backlink yang terdapat pada blog kita itu gampang, dengan menggunakan Google Webmaster Tool (GWT) atau dengan menggunakan ahrefs.com. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini admin tambangilmu akan membagikan tentang Cara Mengetahui Jumlah Backlink Pada Blog Anda dengan Mudah yang bisa kalian pahami.


Mengetahui Jumlah Backlinkk Menggunakan Google Webmaster Tool (GWT) 

GWT atau Google Webmaster Tool sendiri adalah fitur dan fasilitas yang diberikan oleh Google untuk mempermudah dalam penggunakan situs dalam ruang lingkup mesin pencari atau Search Engine. pada Google Webmaster Tool juga bisa dugunakan untuk mengetahui jumlah backlink pada blog kita. Berikut adalah caranya : 

  1. Cara pertama kalian cukup mendaftarkan dahulu blog kalian ke Google Webmaster Tool dan pastikan kalian sudah terdaftar
  2. Setelah itu, kalian bisa klik url berikut ini dan masuk ke halaman Google Webmaster Tool : http://www.google.com/webmasters/
  3. Klik tombol dan masuk ke layanan alat Webmaster
  4. Kemudia, log in dengan akun Google
  5. Setelai selesai log in, kalian tinggal masukan url blog milik kalian
  6. Jika sudah, pilihlah menu Lalu Lintas Penelusuran
  7. Lalu, pilih sub menu, Tautan ke Situs Anda
  8. Setelah, kalian semua ikuti pentunjuk di atas, maka akan tampil data data mengenai situs anda termasuk jumlah backlink pada blog kalian.

Mengetahui Jumlah Backlink Menggunakan ahrefs.com 

 
Untuk cara menggunakan dengan ahrefs.com sama halnya dengan Google Webmaster Tool, dan cukup mudah.

  1. Kalian diharuskan untuk mendaftar terlebih dahulu
  2. Jika sudah terdaftar kalian masuk ke link berikut : https://ahrefs.com/index.php
  3. Masukan url blog kalian dan klik Try it For Free 
  4.  Setelah kalian selesai masukan url blog kalian maka akan di masukan ke halaman utama data-data dari blog akan ditampilkan dan jumlah backlink yang kalian miliki


Demikian penjelasan tentang Cara Mengetahui Jumlah Backlink Pada Blog Anda dengan Mudah semoga artikel di atas bermanfaat.


Baca Juga :